Total Pageviews

Thursday, October 9, 2014

CARA SETAN MENGGODA MANUSIA ( SHODAQOH PUN BISA MENJADI FITNAH )

SHODAQOH PUN BISA MENJADI FITNAH ? 

Nggak percaya ... ini ceritanya.....

Rumah yang aku tinggali sekarang, letaknya tidak persis di pinggir jalan raya, tetapi sekitar 20 meter masuk gang. Berada 2 rumah di belakang toko komputer yang melayani servis dan jual beli komputer. Untuk mendukung usahanya, sang pemilik toko memasang saluran internet lengkap dengan fasilitas wifinya. Di belakang toko komputer tersebut ( yang berada di antara toko dan rumahku ) terdapat sebuah rumah kuno. Rumah itu sering terlihat kosong karena penghuninya ( seorang nenek tua ) lebih suka tinggal di rumah anak perempuannya daripada di rumahnya sendiri.



Pada awalnya, aku tidak terlalu memperhatikan ketika ada satu atau dua anak muda memarkir motornya dan duduk-duduk di halaman rumah kuno. Aku cuma menduga kalau mereka cuma anak muda yang iseng saja mencari tempat mengobrol yang sepi.Tapi seiring dengan makin banyaknya anak muda yang nongkrong di situ, membuat aku jadi curiga. Kalau biasanya hanya sekitar maghrib sampai jam sembilan, sekarang malah tengah malam atau menjelang pagi masih ada saja anak muda yang nongkrong di sana.Semuanya pasti memegang smartphone, ipad, bahkan laptop. Dugaanku mereka menemukan saluran internet / wifi gratis.  Untuk membuktikan kecurigaanku, aku mencoba menghubungi sang pemilik toko komputer. Ternyata benar kalau dia membiarkan saluran internetnya on terus tanpa dilengkapi dengan password. Ketika kutanyakan, alasannya, jawabannya adalah " biar aja mas, internetnya aku shodaqoh kan ke lingkungan. Dipakai atau tidak, toh bayarnya sama saja tiap bulan". Sebuah niat baik. Dan itu adalah haknya.

Kalaupun akhirnya, aku menemui si pemilik toko komputer lagi, itu karena banyak keluhan dari lingkungan yang merasa tidak nyaman lagi dengan makin banyaknya anak muda yang nongkrong dan tak mengenal waktu di sekitar toko komputer tersebut. Terutama di halaman rumah kuno yang posisinya agak tersembunyi. Yang memprihatinkan adalah banyak diantara mereka adalah anak-anak usia SMP atau SMA. Suatu ketika, sekitar jam sebelas malam, aku mengintip dari kamar di lantai dua rumahku,  dan aku memergoki mereka mendownload film dewasa atau gambar-gambar porno dari internet. Aku yakin itu karena ketika mendengar jendela terbuka, mereka buru-buru menutup laptopnya. Aku berpikir, shodaqoh macam apa ini ? Jangan jangan malah dosa yang akan kita terima karena salah niat.....
Si pemilik toko komputer akhirnya setuju mematikan wifi saat toko tutup dan memberi password pada saluran internetnya ketika digunakan. Beliau maklum dan menyadari bahwa sebuah niat yang baik buat apa dilakukan kalau ternyata di salahgunakan untuk kejelekan. Naudzubillahi min dzalik.

Sekarang kondisinya sudah kembali seperti biasa lagi.
Alhamdulillah

Agus prihandono
( KISAH NYATA HIKMAH )


No comments:

Post a Comment